Baru Siap Sunat, Remaja 16 Tahun Dijodohkan dengan Wanita Berusia 41 Tahun

RRINEWSS.COMPernikahan seorang wanita berusia 41 tahun dengan remaja 16 tahun di Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, viral di media sosial.

Mariana menikah dengan anak sahabatnya, Kevin.

Mereka merupakan warga Desa Bekut, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas.

Acara pernikahan pasangan terpaut usia 25 tahun itu berlangsung di Desa Bekut pada 20 Juli 2023.

Melansir TribunSambas.com, Kevin awalnya kaget saat dijodohkan dengan Mariana, yang tak lain sahabat ibunya.

Apalagi perjodohan itu atas inisiatif dari ibunya, Lisa.

Lisa sendiri langsung menanyakan ke anaknya, apakah bersedia dijodohkan dengan Mariana.

“Dia (Kevin) baru bangun tidur udah langsung ditanya ibunya begitu. Kaget dia,” ujar Mariana.

Saat itu, Kevin tak langsung mengiyakan tawaran tersebut. Remaja itu mengaku masih bingung harus menjawab apa.

Setelah beberapa hari berlalu, Kevin akhirnya memutuskan untuk menerima tawaran tersebut.

“Dia sempat tutup muka saat bertemu saya, masih malu-malu,” terangnya.

Keduanya pun sepakat menjalin kasih hingga akhirnya memutuskan untuk melangsungkan pernikahan.

Kendati demikian, hubungan asmara Mariana dan Kevin tak berjalan mulus.

Kevin sempat ragu karena banyaknya selentingan-selentingan terkait hubungannya dengan Mariana.

“Waktu awal awal kami (pacaran) satu kampung heboh, ada yang mengatakan jangan nikah dengan Mariana karena sudah tua.”

“Ada juga yang bilang nanti kamu menyesal dan sebagainya. Sempat berubah-ubahlah pikirannya waktu itu,” ungkap Mariana.

Tapi akhirnya, Kevin meneguhkan hatinya untuk menikahi sahabat ibunya itu.

Acara pernikahan mereka digelar dua minggu setelah Kevin menjalani khitan.

“Sekitar dua minggu setelah khitan, Kevin dan saya menikah,” ucap Mariana.

Perjalanan cinta Mariana dan Kevin

Dikutip dari TribunSambas.com, Mariana mengungkapkan, benih asmara dengan Kevin bersemi dua bulan belakangan.

Namun, kata Mariana, ia sudah lama mengenal Kevin lantaran rumah mereka berdekatan.

“Kenal awalnya sejak Kevin kecil, waktu anak-anak dia suka ke warung saya beli snack. Awal biasa saja karena tetangaan,” terangnya.

Lebih lanjut Mariana mengatakan, Kevin merupakan anak dari sahabatnya, Lisa.

“Lisa ini sahabat saya, teman curhat, sekitar 2 tahun lebih kenalnya,” tandasnya.

Persahabatan keduanya terjalin begitu erat.

Beberapa waktu lalu, Mariana sempat berencana menikah dengan seorang pemuda asal Sange, Kecamatan Teluk Keramat.

Untuk persiapan pernikahannya itu, Mariana dibantu oleh Lisa mengurus berbagai hal yang diperlukan.

Namun, tiba-tiba rencana pernikahan yang kian dekat itu justru batal.

Mariana pun kecewa dan galau. Di momen ini Lisa terus mendampingi Mariana melewati masa sulit itu.

“Kecewalah saya, hampir membunuh diri karena diputuskan begitu saja.”

“Dia (Lisa) yang menghibur saya saat galau,” urainya.

Kemudian, sekira dua bulan lalu, Lisa bercerita bahwa anaknya, Kevin sudah beranjak dewasa dan sedang mencari pacar.

Mariana yang mendengar itu lantas mengatakan bahwa ia mau menjadi kekasih anak sahabatnya itu.

“Saya bilang, kalau anakmu mau dengan aku boleh. Awal mulanya begitu.”

“Aku dengan anakmu mau tidak? Kalau mau, saya juga mau sekali,” ujar Mariana menirukan obrolannya dengan Lisa.

Sementara itu, Lisa sepenuhnya mendukung keputusan dari anaknya Kevin.

“Saya sih tak bisa berbuat apa-apa. Kalau Kevin mau ya silahkan, tapi kalau tak mau, saya tak bisa maksa,” ujar Lisa. ***(trb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *