RRINEWSS.COM – Presiden Joko Widodo diyakini bakal memberikan dukungan kepada calon presiden (Capres) Partai Gerindra Prabowo Subianto dibandingkan Capres PDI Perjuangan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.
Direktur Eksekutif Polmatrix Indonesia, Dendik Rulianto mengatakan, kecenderungan itu belakangan muncul dari kebersamaan Presiden Jokowi dan Prabowo dalam berbagai kesempatan kunjungan kerja ke daerah.
“Jokowi berada di antara dua pilihan, antara mendukung Prabowo atau Ganjar, tetapi kini tampak makin condong ke Prabowo,” kata Dendik Rulianto kepada wartawan, Rabu (2/8).
Dendik mengatakan, kedekatan hubungan Jokowi dan Prabowo, perlahan tapi pasti sudah memberikan pengaruh pada elektabilitas atau dukungan masyarakat pada mantan Danjen Kopassus itu.
Survei terbaru Polmatrix Indonesia, lanjutnya, tingkat elektabilitas Prabowo berada di angka 28,4 persen, disusul oleh Ganjar yang ada di peringkat kedua dengan total dukungan 23,5 persen dan Anies Baswedan di peringkat tiga dengan dukungan sebanyak 14,7 persen.
Kata Dendik lagi, dukungan pada Prabowo dari Jokowi, juga dipengaruhi komitmen untuk melanjutkan kebijakan hilirisasi, Bagi dia, komitmen Prabowo melanjutkan kinerja pemerintahan menjadi faktor utama condongnya dukungan Presiden Jokowi.
Lebih jauh dikatakan Dendik, saat ini Jokowi telah menjadi king maker yang sangat diperhitungkan oleh elit nasional maupun masyarakat akar rumput.
“Jokowi yang selama ini disebut sebagai petugas partai kini telah menjelma menjadi kekuatan politik tersendiri dan memposisikannya sebagai kingmaker,” pungkasnya. ***(rmol)