Jelang Pendaftaran, Golkar Serahkan SK B1 KWK untuk 11 Bakal Calon

RRINEWSS.COM- PEKANBARU– Partai Golkar resmi mengeluarkan Surat Keputusan (SK) B1 KWK untuk 11 pasangan bakal calon kepala daerah di Provinsi Riau. SK diberikan kepada Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II se-Riau.

Namun, hingga kini, Kabupaten Indragiri Hulu masih belum menerima SK tersebut. SK B1 KWK ini diserahkan langsung Ketua DPD I Golkar Riau Syamsuar, di kediaman pribadinya, Senin (26/8/2024).

Penyerahan ini merupakan langkah penting bagi Golkar dalam menghadapi Pilkada Serentak di Riau. Adapun 11 pasangan calon yang telah menerima SK B1 KWK dari Golkar antara lain di Pekanbaru kepada pasangan Ida Yulita Susanti dan Kharisman Risanda.

Kampar kepada Repol dan Ardo, Indragiri Hilir kepada Herman dan Yuliantini, Bengkalis kepada Syahrial dan Andika Putra Kenedy, Siak Afni dan Syamsurizal, serta Pelalawan Nasarudin dan Abu Bakar.

Selanjutnya, pasangan calon dari Rokan Hulu adalah Murnis dan Syamsurizal, Rokan Hilir Afrizal Sintong dan Setiawan, Kabupaten Meranti Mahmuzin Taher dan Iskandar Budiman, serta Dumai Ferdiansyah dan Soeparto serta Kuantan Singingi Adam dan Sutoyo.

Dalam kesempatan tersebut, Syamsuar menegaskan, seluruh kader Golkar wajib mendukung dan memenangkan pasangan calon yang telah diusung oleh partai.

“Yang terpenting adalah soliditas kader partai dalam memenangkan Pilkada ini,” katanya.

Selain itu, Syamsuar meminta seluruh kader untuk mendukungnya dalam Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri). Ia akan berpasangan dengan kader PKS Mawardi Saleh, dalam upaya merebut kursi Gubernur Riau.*** cakaplah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *