RRINEWSS.COM- BENGKALIS – Pasangan Kasmarni-Bagus Santoso (KBS) resmi menerima dokumen model B Persetujuan Parpol KWK (B1-KWK) dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bengkalis tahun 2024.
Penyerahan dokumen B1-KWK itu, dilakukan langsung oleh Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dan diterima langsung Bagus Santoso yang kala itu didampingi Wakil Ketua 1 DPC PKB Bengkalis Ismail Marzuki, Sekretaris DPC PKB Bengkalis Riza Zulhelmi, pada rapat akbar PKB dalam dukungan ke Paslon Pilkada se-Indonesia di Hotel Fairmont Jakarta, Ahad (18/8/2024).
Menggunakan kemeja putih, Bagus Santoso yang akrab disapa Mas Bagus ini menerima surat keputusan itu langsung dari tangan Cak Imin.
Di kesempatan itu, ada 197 calon kepala daerah yang direkomendasikan PKB, termasuk pasangan Kasmarni-Bagus Santoso yang bakal melanjutkan priode kedua.
Dokumen model B1-KWK dari PKB ini nantinya akan menjadi modal bagi pasangan tersebut untuk mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Cak Imin menyampaikan beberapa pesan kepada seluruh calon kepala daerah yang mendapatkan rekomendasi dari PKB.
“Kami titipkan harapan, kami titipkan cita-cita PKB, kami titipkan seluruh ajaran dan perjuangan PKB yang tentu saja diharapkan setelah bapak ibu memenangkan Pilkada, dan bapak ibu menjadi pimpinan di daerah masing-masing, mampu menjalankan visi misi perjuangan PKB,” ujarnya.
Cak Imin juga sempat menyinggung isu stunting yang menjadi pekerjaan rumah bersama untuk setiap kepala daerah. Juga isu terkait kekerasan seksual yang terjadi di lembaga pendidikan. Menurut Cak Imin, isu ini sangat mengkhawatirkan karena terus meluas dan semakin banyak.
“Insya Allah dengan semangat kita menjadi bagian dari solusi bangsa. InsyaAllah pemimpinan daerah dibawah kepemimpinan kita akan selamat akan aman akan tentram dan rakyat kita maju sejahtera, amin,” tandasnya.
Sementara Bagus Santoso usai menerima dokumen B1-KWK mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Partai Kebangkitan Bangsa kepada pasangan KBS.
“Alhamdulillah. Ini adalah suatu penghormatan bagi kami pasangan KBS bisa mendapat kepercayaan dari PKB. Dengan rekomendasi yang kami terima ini, Insya Allah akan kami bawa untuk berkontestasi pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Bengkalis tercinta,” ujarnya.
Bagus Santoso menyebutkan komitmen pasangan KBS untuk melanjutkan Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera semakin terlintang jalan yang terang.
Dengan diterimanya B1-KWK ini, pasangan Kasmarni-Bagus Santoso menyatakan sudah sangat siap untuk mendaftar di KPU Kabupaten Bengkalis sebagai pasangan calon kepala daerah.***(ckp/ant)