Los Pedagang Buah-buahan, Pulau Payung Ludes Dilahap Sijago Merah

RRINEWSS.COM-  DUMAI – Los penjualan buah di Pasar Pulau Payung Kelurahan Rimba Sekampung, Dumai Kota, Riau Jalan Diponegoro, Senin (17/6) sekitar pukul 21.35 WIB ludes dilahap sijago merah.

Cahaya merah yang terpancar dari kobaran api membuat musibah kebakaran dapat diketahui secara cepat masyarakat yang berada di sekitar lokasi.

Kobaran api yang menghanguskan los Pasar Buah semakin cepat merambat dan membesar lantaran kontruksi losnya terbuat dari kayu. Tiupan angin membuat gumpalan asap tebal membumbung tinggi dan kobaran semakin membesar.

Seiring dengan itu, sejumlah kendaraan pemadaman kebakaran meluncur ke lokasi kebakaran. Puluhan personil pemadam kebakaran dengan sigapnya langsung melakukan pemadaman. Selang berisikan air disemprotkan ke sejumlah titik panas untuk menjinakkan api.

”Apinya sangat besar sekali, pak. Sehingga banyak los Pasar Buah itu habis terbakar. Mulai dari barisan depan sampai ke belakang,” kata Edho (35) warga Jalan Diponegoro.

Selain itu, masyarakat yang berada di lokasi kejadian turut melakukan pemadaman dengan menggunakan peralatan seadanya. Seiring dengan itu, para pemilik los pasar buah juga turut melakukan upaya penyelamatan terhadap barang dagangan dari kobaran api.

Dalam kejadian kebakaran tersebut Wali Kota Dumai H Paisal bersama Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianto turun ke lokasi kejadian.

”Kita masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran,” kata Kapolres Dumai. ***(ant)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *