RRINEWSS.COM – Politeknik Caltex Riau (PCR) kembali melaksanakan seleksi beasiswa penerimaan mahasiswa baru jalur kerjasama Pemerintah Kota Dumai.
Pada tahun ini, jumlah pendaftar yang ikut serta dalam seleksi beasiswa pendidikan Kabupaten Kota Dumai sebanyak 40 siswa. Pendaftar tersebut merupakan siswa/i kelas XII SMA/SMK Sederajat yang berada di Kota Dumai.
Asisten III Muhammad Syafie S. Sos, M.Si. mengungkapkan bahwa pada saat ini pendidikan merupakan hal yang sangat krusial. Pendidikan diibaratkan sebagai kebutuhan yang wajib terutama di dunia pekerjaan.
“Setiap instansi membutuhkan tenaga kerja pastinya akan memperhatikan pendidikan dari calon tenaga kerjanya. Pendidikan tidak hanya sebagai formalitas saja, namun kita bisa meningkatkan kualitas diri,” ujar Syafie.
Sejalan dengan itu, dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan SDM untuk masa depan guna memudahkan proses pembangunan yang berkelanjutan, Pemko Dumai sepakat menjalin kerja sama dengan kampus PCR tentang pemberian beasiswa pendidikan.
“Dengan adanya kerja sama ini kita berharap nantinya putera puteri terbaik di Kota Dumai berkesempatan melanjutkan pendidikan di kampus PCR dengan program beasiswa. Tentu dengan melalui beberapa seleksi diantaranya memiliki prestasi yang bagus baik dari sisi akademik maupun non akademik, berasal dari keluarga tidak mampu, untuk yang beragama muslim jika memiliki hapalan alquran ini akan menjadi nilai tambah sendiri,” Cakapnya.
Sementara itu, Direktur PCR Dr. Dadang Syarif mengungkapkan terimakasih kepercayaan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Dumai kepada masyarakatnya yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi khususnya di PCR.
Kesempatan beasiswa ini tidak semua daerah bisa memberikan dan berkomitmen untuk menginvestasikan sumber daya manusia. Tidak ada ruginya kita melakukan investasi SDM. Hal ini merupakan suatu keberuntungan bagi putera puteri di Kota Dumai yang salah satu pilarnya memiliki komitmen besar di bidang SDM.
“Dengan bergabung di PCR adik adik nantinya tidak hanya dibekali hard skill, namun juga diajarkan bagaimana membangun budaya, karakter sebetulnya selama 4 tahun kedepan. Saya sangat berharap kepada 15 calon penerima beasiswa nantinya harus bisa menjadi duta bagi diri sendiri, keluarga dan lingkungan bisa memberikan kontribusi yang baik dan bagus,” ungkapnya.
Dadang juga mengatakan bahwa Dumai merupakan daerah potensi yang besar. Banyak orang yang mau datang untuk berbisnis, berusaha dan lain-lain. Oleh karena itu, ini merupakan peluang yang sangat besar.
Tidak hanya sekedar bekerja di daerah yang memiliki potensi ini. Diharapkan kedepannya adik-adik yang mengikuti seleksi beasiswa ini dapat membangun kota ini dengan ide-ide dari ilmu yang didapatkan dari perkuliahan di PCR.
Penerimaan mahasiswa baru Politeknik Caltex Riau jalur Beasiswa Pendidikan Kota Dumai dibuka pendaftaran mulai tanggal 19 Desember 2022 hingga 10 Maret 2023. Proses sosialisasi dilakukan dengan berbagai metode diantara langsung ke sekolah-sekolah, pemasangan spanduk di beberapa tempat, hingga pada kegiatan car free day.
Jumlah pendaftar pada tahun ini sebanyak 155 pendaftar. Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya.
Total pendaftar yang berhasil lulus seleksi administrasi sebanyak 42 orang. Sedangkan yang hadir untuk mengikuti ujian seleksi dan wawancara pada hari ini sebanyak 40 orang. Tahapan selanjutnya setelah proses seleksi ujian dan wawancara ini yaitu visitasi atau berkunjung langsung ke rumah kandidat beasiswa untuk memastikan kesesuaian dengan berkas yang dikirim.
Setelah semua proses selesai, nantinya akan dipilih 15 siswa yang berasal dari Kota Dumai untuk melanjutkan pendidikan di PCR melalui skema beasiswa. Beasiswa tersebut meliputi gratis uang kuliah hingga empat tahun dan uang saku.***(ckp)