Cek Kondisi Jalintim Terendam Banjir, Kapolda Minta Arus Lalin Dialihkan ke Jalinteng

RRINEWSS.COM- Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal menerobos banjir memantau kondisi jalan lintas timur di Pelalawan yang sudah sepekan terendam. Iqbal berkomunikasi dengan para sopir truk dan tangki.

“Hari kita cek kondisi jalan lintas timur di Pelalawan yang terendam banjir. Ini saya ke lokasi untuk melihat upaya rekayasa, penutupan dan pengalihan arus. Berhasil,” kata Iqbal, Sabtu (6/1/2024).

Kapolda memantau langsung titik banjir di jalintim mulai dari KM 74 hingga 83. Jalan itu terendam banjir mulai dari 30-70 cm di beberapa titik sejak sepakan terakhir.

Irjen Iqbal mulai naik mobil patroli Lantas dari KM 74. Di mana lokasi tersebut telah terendam akibat luapan Sungai Kampar.

Tak hanya santai di mobil, Iqbal bersama rombongan pejabat utama juga turun ke jalan yang terendam. Pakai jas hujan dan atribut lengkap, kapolda mulai menyusuri jalan yang terendam hingga lutut.

Iqbal memastikan lalu lintas di jalintim yang terendam harus dibuat sistem buka tutup dan pengalihan. Sebab banyak mobil kecil mogok dan dikhawatikan mobil bisa terperosok.

“Ini tidak dapat dilalui dua arah. Oleh sebab itu yang bisa melintas hanya mobil besar saja, mobil kecil kita alihkan ke tengah di Taluk Kuantan. Karena bisa terperosok ke sisi kanan kiri jalan, jadi semua diatur oleh anggota kita,” kata Iqbal.

Tak hanya meninjau langsung, Irjen Iqbal juga mengajak Bupati Pelalawan Zukri Misran dan Kapolres AKBP Suwinto untuk koordinasi. Termasuk kapolres jajaran di Riau untuk mengalihkan dari Jambi menuju Sumatera Utara dan Aceh.

“Ini kan lintas timur, jalur utama. Tadi saya koordinasi sama kapolres jajaran, Bupati Pelalawan juga karena akan melibatkan semua daerah. Tadi di lokasi saya minta alihkan dari Jambi mau ke Sumut, Sumbar dan Aceh melintas dari lintas tengah saja sementara,” katanya.

Meskipun begitu, mantan Kadiv Humas Polri itu meminta anggota memberikan prioritas kepada sejumlah kendaran. Di antaranya angkutan logistik pemilu, LPG hingga sembako.

“Kondisi saat ini masih hujan, jangan nanti kemudian terjadi kemacetan. Maka kami minta juga logistik prioritas, LPG, sembako agar prioritas,” kata Iqbal.

Kapolda Distribusikan Bantuan

Setelah meninjau lokasi banijir, Kapolda dan rombongan juga mendistribusikan ratusan paket bantuan sosial. Ratusan paket dibagikan untuk masyarakat yang terdampak banjir di tepi Sungai Kampar.

“Saya juga bawa ratusan paket bansos tadi sembako. Kita bagikan langsung kepada masyarakat yang terdampak di tepi Sungai Kampar.

Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Akira Ceria mengatakan jalan yang terendam banjir mulai dari KM 74-83. Namun untuk ketinggian bervariasi.

“Banjir mulai dari KM 74 itu jalanan sudah tergenang sampai di KM 83. Tetapi posisi tidak semua, ada beberapa yang tinggi itu tidak terendam. Jembatan juga karena dia posisi naik tidak terendam,” kata Akira.

Dia memastikan debit air terus naik sejak sepekan terakhir. Kenaikan akibat curah hujan tinggi dan pintu waduk PLTA Koto Panjang dibuka. ***(ant)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *