RRINEWSS.COM- Pelalawan – Perampok agen ATM mini yang menggasak uang Rp 72 juta di Pelalawan, Riau ditangkap. Pelaku ditangkap pagi tadi oleh Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Riau.
“Pelaku telah diamankan tadi pagi,” tegas Direktur Reskrimum Polda Riau Kombes Asep Darmawan, Jumat (16/8/2024).
Asep mengatakan pelaku berinisial FI. Dia ditangkap di Pangkalan Kerinci pagi tadi.
“Pelaku inisial FI, diamankan di Pangkalan Kerinci oleh Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Riau dan Opsnal Satreskrim Polres Pelalawan,” kata Asep.
Asep memastikan personel berada di lapangan untuk melakukan pengembangan. Termasuk mengumpulkan barang bukti dari kasus tersebut.
Sebelumnya aksi perampokan menimpa 2 pegawai ATM BRI Link di Pelalawan, Riau. Aksi itu membuat geger karena pelaku beraksi pakai baju polisi lalu lintas (Polantas) dan berhasil menggasak Rp 72 juta.
Dalam video yang beredar terlihat pelaku masuk seorang diri pakai kaos Polantas. Sebelum mengancam dua orang pegawai ATM Mini, pelaku sempat melihat situasi di lokasi.
Peristiwa yang membuat geger tersebut terjadi, Minggu (11/8) malam. Pelaku masuk dengan baju Polantas dan pakai helm berwarna merah.
Polisi yang menerima laporan langsung ke lokasi. Sejumlah CCTV diamankan untuk mengidentifikasi pelaku.
Pelaku sendiri menodong korban dengan senjata tajam. Korban yang ketakutan dan diancam pakai pisau tak berkutik hingga akhirnya pelaku berhasil menggasak Rp 72 juta.
“Kerugian Rp 72 juta. Jadi dia masuk langsung nodongkan pisau. Korban tak ada luka, hanya diancam pakai senjata tajam saja,” kata Kapolres Pelalawan Afrizal Asri usai kejadian.*** detik.com