RRINEWSS.COM- Juventus harus mengakui keunggulan Napoli pada lanjutan Serie A Liga Italia di Stadion Maradona, Senin (4/3) dini hari WIB.
Bianconeri setidaknya memiliki tiga peluang emas melalui aksi Dusan Vlahovic di sepanjang babak pertama. Namun, tak ada gol yang berhasil diciptakan.
Sementara Napoli tampil lebih klinis. I Partonoepi berhasil unggul lebih dulu berkat sepakan voli Kvicha Kvaratskzhelia pada menit ke-43.
Peluang Juventus untuk membawa pulang tiga poin sempat terbuka setelah Federico Chiesa mampu menyamakan kedudukan jadi 1-1 di menit ke-81.
Publik Napoli kembali bersorak-sorai setelah Giacomo Raspadori membobol gawang Juventus di menit ke-87 melalui bola rebound di kotak penalti.
Penjaga gawang Juventus, Wojciech Szczesny, sempat menggagalkan eksekusi penalti Victor Osimhen. Namun, bola liar masih bisa disambar Raspadori. Napoli unggul 2-1.
Usaha Juventus untuk mengejar ketinggalan tak kunjung tercapai hingga wasit menghentikan pertandingan. Napoli pun berhak meraup tiga poin.
Hasil ini merugikan Juventus yang tengah berjuang memangkas jarak dengan pemuncak klasemen Inter Milan. Saat ini Juve mengemas 57 poin atau tertinggal 12 angka dari Inter.
Si Nyonya Tua bahkan terancam digusur AC Milan yang menguntit di peringkat ketiga. Milan saat ini hanya terpaut satu poin dari Juventus.
Susunan pemain:
Napoli XI (4-3-3): Alex Meret; Mathias Olivera, Juan Jesus, Amir Rrahmani, Giovanni Di Lorenzo; Hamed Junior Traore, Stanislav Lobotka, Andre-Frank Zambo Anguissa; Kvicha Kvaratskzhelia, Victor Osimhen, Matteo Politano.
Juventus XI (3-5-2): Wojciech Szczesny; Daniele Rugani, Gleison Bremer, Alex Sandro; Andrea Cambiaso, Carlos Alcaraz, Manuel Locatelli, Fabio Miretti, Samuel Iling-Junior; Dusan Vlahovic, Federico Chiesa. *** (jun/cnni)