Pertandingan Kamis Dinihari, Man City Vs Inter Milam

RRINEWSS.COM- – Manchester City bakal melawan Inter Milan dalam laga lanjutan Liga Champions nanti malam. Laga tersebut digelar di Etihad Stadium, Kamis (19/9/2024) dini hari.

Yang menarik dari laga big match ini, striker City, Erling Haaland punya kesempatan untuk memecahkan rekor Cristiano Ronaldo jika ia bisa membobol gawang Inter Milan. Tentu Haaland menjadi ancaman terbesar bagi Nerazzurri.

Bomber asal Norwegia itu kini lagi gacor-gacornya.. Ia sudah mencetak sembilan gol dalam hanya lima pertandingan di awal musim. Haaland tampil memukai di Premier League; sekali mencetak gol ke gawang Chelsea, dua kali hat-trick melawan Ipswich Town dan West Ham, dan terakhir mencetak brace saat melawan Brentford.

Melawan Inter Milan, Haaland punya motivasi tambahan, yakni mematahkan rekor mega bintang Ronaldo. Pesepakbola asal Portugal itu tercatat sebagai pemain tercepat yang mencapai 100 gol untuk satu klub.

Cristiano Ronaldo mencatatkan 100 gol di Real Madrid dengan 105 pertandingan. Sementara itu Haaland selangkah lagi memecahkan rekor tersebut. Ia sudah mencatatkan 99 gol dari 103 penampilan untuk Manchester City sejak digaet dari Borussia Dortmund pada 2022. Satu gol lagi kala melawan Inter, ia resmi memecahkan rekor Ronaldo.

Inter Milan diyakini bakal meredam Haaland sekaligus membalas kekalahan mereka di final Liga Champions dua musim lalu. Bek tengah Inter Stefan de Vrij mengaku bakal menghentikan laju Haaland mesti dihentikan dengan bertahan secara kolektif.

“Anda harus bekerja sebagai sebuah tim untuk membatasi dia, selain itu mesti diingat juga bahwa Manchester City bukan hanya Haaland,” kata dia kepada DAZN dilansir detikSport.

“Dia memang sedang dalam performa bagus dan sudah mencetak banyak gol di musim ini, tapi kami harus bertahan sebagai sebuah tim,” lugas De Vrij.*** detik.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *