Maarten Paes Bakal Tinggalkan FC Dallas Pindah ke Italia?

RRINEWSS.COM- – Muncul rumor mengenai Maarten Paes. Ia dikabarkan bakal pindah dari FC Dallas ke sebuah klub Serie A Italia.
Paes merumput di Amerika Serikat bersama FC Dallas sejak Januari 2022. Berawal dengan status pinjaman dari Utrecht, calon kiper timnas Indonesia itu lantas dipermanenkan statusnya oleh klub Major League Soccer (MLS) itu pada bulan Juni 2022.

Kini tampaknya Maarten Paes akan meninggalkan FC Dallas. Paling tidak begitulah menurut Fabrizio Romano, jurnalis Italia yang selama ini dikenal rutin memberikan bocoran dan rumor transfer di dunia sepakbola.

Dalam sebuah postingannya di media sosial, Romano menyebut bahwa klub Serie A Italia Empoli telah mengajukan proposal resmi ke Dallas untuk bisa memboyong Maarten Paes.

“Negosiasi sudah berlangsung untuk kesepakatan peminjaman dengan klausul pembelian wajib, karena Dallas FC menginginkan kepindahan permanen,” sebutnya.

Selain itu, Romano juga mengklaim bahwa Maarten Paes sudah siap pindah ke Empoli. “Kesepakatan personal sudah disetujui.”

Maarten Paes sendiri saat ini dijadwalkan untuk terlibat dalam laga MLS All-Stars melawan MX All-Stars pada tanggal 25 Juli mendatang. Ia masuk daftar berisikan 30 pemain untuk MLS All-Stars 2024.

Masuknya nama Paes ke daftar pemain MLS All-Stars 2024 itu, bersama-sama pemain top lain seperti Lionel Messi dan Luis Suarez, tidak lepas dari performanya yang terbilang apik sepanjang MLS 2024.

Sementara di level timnas, Maarten Paes kini masih diusahakan PSSI untuk bisa segera memperkuat Timnas Indonesia. Kiper 26 tahun kelahiran Belanda itu belum bisa pindah federasi dari KNVB ke PSSI karena terganjal regulasi FIFA, walaupun sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) sejak April 2024.*** detik.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *